Air minum kemasan yang seringkali kita gunakan harus terjamin keamanan dan kesehatannya, karena air minum di konsumsi oleh seluruh keluarga kita. Salah satunya adalah penggunaan plastik PET pada kemasan air minum, yang akhir-akhir ini menjadi topik hangat di kalangan masyarakat.
Muncul isu bahwa galon jenis ini lebih aman dan sehat di bandingkan dengan kemasan non-BPA Free, banyak juga yang mengatakan bahwa tidak selalu galon PET itu aman dan sehat. Benarkah isu tersebut?
Maka dari itu kita bahas mengenai jenis kemasan galon satu ini, kelebihan dan kekurangannya untuk dikonsumsi.

Mengenal Galon PET
Polyethylene Terephthalate atau PET adalah salah satu jenis plastik yang umumnya digunakan untuk keperluan sehari-hari.
Salah satunya adalah tempat untuk minuman, seperti air mineral, susu, jus dan lain-lain. Bobotnya yang ringan ini alasan kenapa cocok dijadikan tempat untuk minuman yang bisa di bawa kemana-mana.
PET terbuat dari minyak mentah dan gas alam yang dimurnikan, mengandung mono-etilen glikol dan asam tereftalat.
Melalui proses kimia nantinya minyak mentah dan gas alam akan membentuk sebuah polimer, yang mana nantinya akan di bentuk melalui plat cetakan dan di sesuaikan dengan bentuk plastik yang di inginkan.
Termasuk bentuk dari galon air minum kita. Galon PET merupakan pilihan yang bijak untuk Anda dan keluarga Anda terhindar dari zat berbahaya BPA pada kemasan air mineral.
PET yang sudah di teliti dan terbukti bahwa aman dari BPA, sehingga saat ini menjadi pilihan plastik kemasan terbaik untuk menyimpan minuman. Galon PET memiliki kode angka 1 pada bagian bawah kemasan plastik.

Kelebihan & Kekurangan Galon PET
Galon jenis ini memang bagus untuk menghindari resiko BPA, tetapi juga memiliki kelebihan lainnya walaupun di iringi dengan kekurangannya. Berikut ini penjelasan singkatnya.
a. Kelebihan
- Bebas dari resiko Bisphenol A BPA, maka dari itu galon PET adalah solusi yang tepat menghindari resiko air mineral bahaya.
- Ringan dan mudah di bawa, bobotnya yang ringan inilah memudahkan Anda untuk membawanya kemana-mana sesuai kebutuhan Anda.
- Mudah di daur ulang, plastik PET juga mudah di daur ulang kembali yang mana tidak menciptakan sampah baru dan menghasilkan limbah plastik di lingkungan Anda.
b. Kekurangan
- Rentan terhadap cuaca panas, galon PET kurang cocok di letakkan pada suhu panas, dapat mempengaruhi kondisi suhu air mineral, jadi perlu menggunakan wadah tambahan atau hindari ruangan dengan suhu tinggi.
- Rentan terhadap goresan atau gesekan, maka tidak heran galon PET lebih rentan terhadap goresan atau kerusakan.
Kekurangan tersebut tentunya masih bisa kita hindari asal terus perhatikan bagaimana Anda merawat wadah plastik PET atau galon PET Anda.

Gunakan Galon Berkualitas, Cleo Pilihan No. 1
Maka segeralah beralih menggunakan galon berkualitas, salah satunya adalah Cleo. Cleo sudah terbukti bahwa air minum kemasan pada galonnya menggunakan jenis plastik PET.
Dengan melihat di bawah kemasan galon Cleo, Anda bisa melihat terdapat kode angka 1 yang menunjukkan bahwa jenis plastik yang di gunakan adalah plastik PET.
Dengan segala keunggulannya, Anda membantu untuk merawat tubuh Anda, orang-orang di sekitar Anda serta lingkungan di sekitar Anda. Yuk, gunakan air galon Cleo untuk konsumsi kebutuhan air mineral Anda sehari-hari.
Tinggalkan komentar