Terdapat beberapa faktor yang jadi penyebab dehidrasi. Saat mengalami dehidrasi, tubuh kehilangan cairan lebih cepat daripada yang bisa digantikan.
Kondisi tersebut mengakibatkan gangguan fungsi tubuh sehingga harus segera diatasi.
Untuk dapat menjaga kesehatan tubuh, penting memahami apa saja yang menyebabkan dehidrasi dan bagaimana cara mengatasinya.
Waspadai gejalanya agar bisa segera diatasi sehingga tidak menimbulkan gangguan kesehatan yang serius.
Dehidrasi: Definisi, Gejala & Pengaruhnya!
Memahami apa itu dehidrasi dan gejalanya membantu dalam mengidentifikasi kondisi tubuh sehingga dapat melakukan penanganan dengan tepat.
Dehidrasi bisa didefinisikan sebagai kondisi tubuh saat kehilangan lebih banyak cairan.
Kondisi tersebut dapat menyebabkan ketidakseimbangan dalam sistem tubuh sehingga dapat memicu terjadinya gangguan kesehatan.
Cairan tubuh yang hilang yaitu mencakup elektrolit esensial dan air untuk menunjang berbagai fungsi organ.
Dehidrasi bisa mempengaruhi keseimbangan kinerja organ vital hingga kesehatan mental sehingga perlu diwaspadai.
Gejala dehidrasi bisa bervariasi tergantung dari tingkat keparahannya, diantaranya seperti mulut kering, rasa haus, kulit terasa kering, kelelahan, pusing, dan urine berwarna gelap.
Jika merasakan gejala tersebut, penanganan harus segera dilakukan agar tidak mengganggu sistem kinerja tubuh.
Baca Juga : Kenali Ciri-Ciri Dehidrasi, Gangguan Kesehatan yang Dialami oleh Jamaah Haji di Arab Saudi
7 Penyebab Dehidrasi, Anda Perlu Waspada!
Faktor penyebab tubuh mengalami dehidrasi cukup beragam dan perlu diketahui dengan baik.
Hal tersebut dapat membantu Anda untuk dapat melakukan langkah pencegahan yang tepat.
Apa saja penyebab utama tubuh mengalami dehidrasi dan cara mengatasinya. Berikut informasinya.
1. Kurangnya Asupan Air Minum
Kekurangan asupan cairan dalam tubuh merupakan penyebab dehidrasi yang utama. Setiap hari, tubuh membutuhkan jumlah cairan yang cukup untuk dapat menjalankan fungsi organ dengan baik.
Oleh sebab itu, minum air minimal 8 gelas setiap hari penting dilakukan untuk dapat memenuhi kebutuhan cairan saat beraktivitas dan terhindar dari dehidrasi.
2. Aktivitas Fisik Berlebihan
Penyebab dehidrasi lainnya adalah melakukan aktivitas fisik yang intens sehingga banyak keringat yang dihasilkan. Kondisi ini membuat cairan banyak keluar melalui keringat.
Pastikan untuk mengimbangi asupan cairan ketika sedang melakukan aktivitas fisik sehingga tidak mengalami dehidrasi. Tetap konsumsi air secara teratur saat sedang berolahraga agar tubuh tidak kekurangan cairan.
3. Cuaca Panas & Kelembaban Tinggi
Kondisi cuaca panas dan kelembaban tinggi mampu meningkatkan kadar keringat sehingga lama kelamaan tubuh dapat kekurangan cairan. Hal ini dapat memicu terjadinya dehidrasi.
Ketika cuaca sedang panas, cobalah untuk menghindari aktivitas berat agar tidak mengeluarkan keringat yang berlebihan. Kenakan pakaian ringan dan rutin minum air untuk mengganti cairan tubuh bisa jadi solusi untuk mencegah dehidrasi.
4. Mengidap Penyakit yang Menimbulkan Dehidrasi
Beberapa kondisi medis bisa menyebabkan seseorang mengalami dehidrasi. Kondisi tersebut bisa menjadi serius apabila tidak segera ditangani secara tepat.
Seperti apa kondisi yang dapat menimbulkan dehidrasi, berikut diantaranya.
a) Diare
Diare menyebabkan tubuh kehilangan cairan karena dikeluarkan melalui tinja.
Apabila sedang diare, cobalah untuk mengkonsumsi lebih banyak cairan dan larutan rehidrasi oral untuk dapat menggantikan cairan yang terbuang.
b) Muntah Berlebihan
Muntah dalam jumlah banyak dan frekuensi sering dapat membuat tubuh kehilangan banyak cairan.
Kondisi ini dapat menyebabkan dehidrasi berat apabila tidak segera ditangani.
Cara mengatasinya antara lain dengan menghindari makanan padat sementara dan perbanyak minum.
c) Demam & Keringat Berlebihan
Saat mengalami demam atau mengeluarkan keringat berlebih, tubuh juga bisa kekurangan cairan.
Gunakan kompres air dingin untuk dapat menurunkan suhu tubuh sehingga bisa kembali normal dengan lebih cepat.
d) Diabetes Insipidus
Penyakit ini dapat menyebabkan frekuensi buang air kecil yang berlebihan sehingga tubuh rentan mengalami dehidrasi.
Ikuti anjuran dari dokter untuk dapat mengelola kadar gula darah dengan baik agar tubuh tidak dehidrasi.
e) Sering Buang Air Kecil
Konsumsi diuretik dapat menyebabkan tubuh kehilangan cairan berlebih sehingga memicu dehidrasi.
Diuretik merupakan obat yang umumnya digunakan untuk mengatasi tekanan darah tinggi.
Sehingga pengidap hipertensi, tentunya berisiko tinggi mengalami dehidrasi.
Rutin minum air dengan jumlah takaran memadai dapat jadi cara terbaik untuk mencegah dehidrasi.
f) Alkohol & Kafein
Minuman kafein dan beralkohol mempunyai efek diuretik yang dapat menyebabkan tubuh kehilangan cairan.
Untuk mencegah dehidrasi, cobalah untuk membatasi konsumsi kafein dan alkohol.
Perbanyak konsumsi air putih agar tubuh menjadi lebih sehat.
g) Diet yang Tidak Seimbang
Diet rendah air, elektrolit, dan garam dapat mengganggu keseimbangan cairan tubuh.
Cara mengatasinya adalah dengan mengkonsumsi makanan dengan kandungan air yang banyak seperti buah dan sayuran.
h) Penggunaan Obat-obatan Tertentu
Obat-obatan tertentu dapat memicu tubuh mengalami dehidrasi.
Untuk itu jika harus mengkonsumsi obat yang dapat mempengaruhi keseimbangan cairan, sebaiknya minum air lebih rutin dengan jumlah banyak.
Baca Juga : Air Murni, Solusi Hidrasi untuk Kesehatan Tanpa Kompromi
Mengkonsumsi Air Minum Cleo, Solusi Terbaik Mengatasi Dehidrasi
Cara mencegah tubuh mengalami dehidrasi adalah memenuhi kebutuhan cairan secara optimal.
Untuk itu mengkonsumsi air berkualitas setiap hari dapat menjadi solusi terbaik agar tubuh terhindar dari dehidrasi dan bisa beraktivitas dengan produktif.
Rutin mengkonsumsi Cleo Pure Water dapat menjaga keseimbangan cairan tubuh dan membuat tubuh tetap bugar sepanjang hari.
Produk Cleo menghadirkan air minum yang sudah terjamin kebersihannya dan dirancang untuk dapat mendukung hidrasi tubuh secara optimal.
Kemasan BPA Free tentunya aman dikonsumsi setiap hari oleh seluruh anggota keluarga. Jangan biarkan dehidrasi mengancam kehidupan Anda.
Penuhi asupan cairan setiap hari dengan Cleo Pure Water yang dapat jadi solusi tepat untuk mencegah dehidrasi.
Ini merupakan langkah penting dalam menjaga kesehatan tubuh jangka panjang.Setiap penyebab dehidrasi membutuhkan cara penanganan yang berbeda.
Untuk dapat memastikan asupan cairan cukup setiap hari, pastikan untuk rutin mengkonsumsi Cleo Pure Water yang sudah terjamin kebersihan dan keamanannya.
Tinggalkan komentar